MEMBANGGAKAN SISWA MTsN 2 MATARAM BORONG JUARA PRAMUKA TINGKAT KOTA DAN SE-PULAU LOMBOK

mtsn2mataram- Jum’at (11/1/2019) usai pelaksaan imtaq bertempat dilapangan madrasah dihadapan seluruh siswa, guru dan staf karyawan diadakan serah terima piala dan penyerahan penghargaan kepada siswa-siswa khususnya tim pramuka MTsN 2 Mataram yang telah mempertahankan prestasinya dalam kancah perlombaan kepramukaan baik tingkat Kota maupun tingkat provinsi serta tingkat se-pulau Lombok yang diikuti pada akhir tahun 2018 yang lalu. Serah terima penghargaan secara langsung dilakukan oleh Kepala Madrasah Drs. H. Marzuki.

Dalam bidang pramuka dan PMR MTsN 2 Mataram tidak bisa dipandang sebelah mata dari segi kemampuan. Pada setiap mengikuti lomba madrasah selalu memborong juara terbukti pada Lomba LKBB Putri tingkat pramuka Penggalang SMP/MTS yang diselenggarakan Kwarcab kota Mataram tahun 2018 tim MTsN 2 Mataram meraih Juara 1 atas nam Irma Nadia Apriliana dkk, sedangkan pada lomba kepalangmerahaan yang diselenggarakan oleh IKIP Mataram dalam rangka HUT Laga praja KSR PMI Unit IKIP Mataram tahun 2018 meraih Juara 1 lomba pertolongan pertama kepalang merahan meraih tingkat madya sekota mataram atas nama Ahwal Saputra dan kawan-kawan. Juara 1 pada lomba PBR (Pasang Bongkar Tenda) kepalang merahan tingkat madya sekota mataram dengan anggota Sopian Hadi dkk, Juara 1 lomba RSPS (Remaja Sehat Peduli Sesama) kepalang merahan tingkat madya sekota mataram dengan anggota Fikrifadilah dkk, Juara 2 lomba RSPS (Remaja Sehat Peduli Sesama) kepalang merahan tingkat madya sekota mataram dengan anggota Yasmin Afifah dkk, Juara 2 lomba PRB (Penanggulangan Resiko Bencana) kepalang merahan tingkat madya sekota mataram dengan anggota atas nama Morinda Febrianuri dkk.

Sedangkan pada tingkat se-pulau Lombok yang diselenggarakan oleh SMA Negeri 6 Mataram dalam rangka memperingati hari ulang tahun PMR SMA Negeri 6 Mataram ke 9 dari tanggal 23-24 Desember tahun 2018, meraih Juara 1 lomba pentas seni kepalangmarahan tingkat Madya dengan ketua tim atas nama Khirunnisa dkk, Juara 2 lomba poster kepalangmarahan tingkat Madya dengan ketua tim atas nama Muhammad Zaki dkk, Juara 2 lomba pertolongan pertama kepalangmarahan tingkat Madya dengan ketua tim atas nama Risma Sabita dan kawan-kawan.

Kepala MTsN 2 Drs. H. Marzuki, M.pd usai penyerahan penghargaan mengungkapkan prestasi ini tidak bisa terlepas dari pembinaan dan dukungan pihak madrasah, siswa, dan pembina pramuka serta PMR. Pramuka dan PMR merupakan salah satu ekstra kulikuler (ekskul) yang dilaksanakan di madrasah merupakan kegiatan yang sifatnya nonakademik yang banyak diminati dan digemari oleh siswa. “maka patut kita apresiasi dan banggakan atas prestasi yang diraih dan kami beserta guru-guru terus mendukung pengembangan nonakademik kalian melalui berbagai macam kegiatan ekstrakurikuler”, sambungnya.

Sementara pelatih Pramuka MTsN 2 Mataram Siti Zuraida menambahkan, juara yang diraih tidak lepas dari motivasi tinggi dan kekompakan tim ketika lomba. Sebelum lomba, siswa mengikuti latihan Sore hari di madrasah. Latihan tiap hari dilakukan dalam kurun waktu satu pekan untuk mempersiapkan lomba pramuka. ‘’Kami latihan intensif selama satu pekan sebelum lomba, maka ketika tampil kami terbaik dari peserta tim lain, tim dengan kompak, cekatan dalam memperagakan semua jenis lomba ,’’ sambung Siti Zuraida guru Bahasa Arab MTsN 2 Mataram. (lan)

Scroll to Top